Pandemi Covid-19 telah membawa dampak yang cukup besar terhadap bisnis masyarakat. Tidak terkecuali penggiat usaha kuliner baik katering maupun restoran. Karena itu, perlu adanya solusi cerdas dalam menyikapi tantangan yang dihadapi bisnis kuliner selama masa pandemi Covid-19 ini.
Di tengah hantaman krisis akibat pandemi ini, tentunya inovasi harus dipikirkan agar bisnis tetap bisa bertahan. Salah satu caranya adalah kebutuhan untuk membawa layanan bisnis Anda menuju ujung jari masing-masing pelanggan Anda.
Manfaatkan teknologi untuk menyelamatkan bisnis Anda dan membuka kemungkinan bisnis menjadi lebih efisien daripada sebelumnya. Bawa semua akses menuju ruang yang lebih personal antara Anda dan konsumen. Jadikan pemesanan dalam konsep satu klik agar pengalaman berbelanja konsumen Anda menjadi lebih menyenangkan.
Masa depan untuk membawa bisnis lebih dekat ke jemari konsumen kini ada di tangan Anda
Aturan social distancing di tengah pandemi Covid-19 pada dasarnya akan menjadi norma baru di tengah krisis ini. Prediksi pasar telah mengarahkan bisnis pada pertemuan dan acara publik dengan aturan yang harus disesuaikan dengan protokol kesehatan.
Sementara itu kita sudah pasti tidak bisa menghindari krisis ini. Oleh karena itu, cara terbaik adalah menciptakan solusi kreatif dan cerdas untuk membawa bisnis kuliner Anda dapat menangkap denyut nadi (kebutuhan) pelanggan Anda.
Tanpa berpanjang kata, kami mengajak Anda untuk bergabung dengan webinar Freshworks bertemakan “The Smart Solution for Food Delivery”.
Apa saja yang akan Anda pelajari dalam webinar tentang solusi cerdas binis kuliner ini?
Webinar yang akan diisi secara langsung oleh pemateri Rahul Prakash (Lead – Senior Product Consultant Freshworks Inc.) dan Ramya Devi (Senior Product Consultant Freshworks Inc.) ini akan menyajikan materi pembelajaran kepada Anda sebagai berikut:
- Bagaimana caranya agar Anda tetap bisa terlibat lebih dekat dengan pelanggan secara personal tanpa harus bertatap muka.
- Langkah untuk mengintegrasikan solusi bisnis dalam satu klik untuk mempermudah pelanggan Anda melakukan pemesanan.
- Cara agar lebih mudah memberikan informasi terbaru dan dipersonalisasi secara langsung kepada pelanggan Anda melalui WhatsApp, iMessage, Line dan lain-lain.
- Langkah agar bisnis tetap beroperasi sepanjang hari.
Daftarkan diri Anda segera dan lihat apakah Anda bisa memberikan inovasi terbaik untuk membawa bisnis Anda mampu bertahan dan terus menjadi besar selama pandemi Covid-19 ini.
Klik langsung link di bawah ini dan isi formulir data yang dibutuhkan. Seminar ini disajikan gratis bagi Anda tanpa harus mengeluarkan biaya sepeser pun.